Liverpool Belokkan Radar Pada Hamsik

Liverpool Belokkan Radar Pada Hamsik
Marek Hamsik juga masuk radar Liverpool. (c) AFP
Bola.net - Radar transfer Liverpool kembali mengarah Serie A dengan playmaker Napoli, Marek Hamsik kini dilaporkan masuk incaran.

Spekulasi yang hangat beredar di media Inggris menyebut jika status pemain asal Slovakia itu tengah dimonitor manajemen The Reds, dan jika peluang menariknya keluar San Paolo terbuka, Liverpool bakal meretas negosiasi di bursa transfer Januari mendatang.

Hamsik sendiri terus dikabarkan bakal didepak Partenopei sejak musim lalu, terutama karena hubungannya dengan pelatih Rafael Benitez dilaporkan terus memburuk belakangan ini.

Performa Napoli yang belum panas di Serie A juga menggulirkan spekulasi atas posisi Benitez sehingga masa depan Hamsik di Italia pun bergantung pada nasib pelatih asal Spanyol itu - andai Benitez bertahan, kemungkinan gelandang serang 27 tahun itu yang bakal angkat kaki. [initial]

 (lvsc/row)