
Bola.net - Liverpool dikabarkan telah membantah kabar yang menyebutkan bahwa mereka telah mengontak Carlo Ancelotti untuk menawarinya kursi manajer di Anfield.
Sebelumnya, Calciomercatoweb menginformasikan bahwa Ancelotti sempat mendapatkan pendekatan dari Liverpool. Klub Merseyside itu ingin menjadikan pelatih asal Italia itu sebagai pengganti Brendan Rodgers.
Akan tetapi menurut berbagai laporan yang dirangkum oleh Sports Mole, kabar tersebut telah dimentahkan oleh pihak Liverpool. Fenway Sports Group, sebagai pemilik The Reds, menegaskan bahwa mereka akan selalu mendukung Rodgers dan bersedia memberikan manajer asal Irlandia Utara itu waktu lebih untuk membesut Jordan Henderson cs.
Rodges sendiri saat ini memang tengah berada dalam tekanan besar, utamanya dari para fans Liverpool. Para suporter tersebut merasa kecewa pada eks manajer Swansea City itu lantaran performa tim kesayangannya amburadul dan tak mengalami peningkatan sejak musim lalu. Padahal ia sudah menghabiskan ratusan juta Pounds untuk belanja pemain baru.
Liverpool saat ini berada di peringkat 13 klasemen Premier League. Mereka hanya mengoleksi delapan poin dari enam laga. Hari Kamis (24/09) ini mereka akan bertanding di ajang Capital One Cup menghadapi Carlisle United. [initial]
(sm/dim)
Sebelumnya, Calciomercatoweb menginformasikan bahwa Ancelotti sempat mendapatkan pendekatan dari Liverpool. Klub Merseyside itu ingin menjadikan pelatih asal Italia itu sebagai pengganti Brendan Rodgers.
Akan tetapi menurut berbagai laporan yang dirangkum oleh Sports Mole, kabar tersebut telah dimentahkan oleh pihak Liverpool. Fenway Sports Group, sebagai pemilik The Reds, menegaskan bahwa mereka akan selalu mendukung Rodgers dan bersedia memberikan manajer asal Irlandia Utara itu waktu lebih untuk membesut Jordan Henderson cs.
Rodges sendiri saat ini memang tengah berada dalam tekanan besar, utamanya dari para fans Liverpool. Para suporter tersebut merasa kecewa pada eks manajer Swansea City itu lantaran performa tim kesayangannya amburadul dan tak mengalami peningkatan sejak musim lalu. Padahal ia sudah menghabiskan ratusan juta Pounds untuk belanja pemain baru.
Liverpool saat ini berada di peringkat 13 klasemen Premier League. Mereka hanya mengoleksi delapan poin dari enam laga. Hari Kamis (24/09) ini mereka akan bertanding di ajang Capital One Cup menghadapi Carlisle United. [initial]
Gosip Transfer Lainnya:
- Madrid Kirim Carvajal ke Tiongkok?
- Madrid Dapatkan Sergio Ramos Versi Tiongkok
- Manolas Tunggu Lamaran Mourinho
- Chelsea Manfaatkan Cuadrado Sebagai Umpan Pogba
- Gantikan Otamendi, Valencia Incar Rojo
- Peluang Arsenal Dapatkan Benzema Kembali Terbuka
- Van Gaal Minta United Beli Gaya
- Melempem di Liverpool, Origi Diusir ke Turki?
- Bos Celta: Nolito Tak Terpengaruh Isu Barca
- Berizzo: Semoga Nolito Tak ke Barca dan di Celta Selamanya
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 September 2015 20:32
-
Liga Inggris 22 September 2015 20:11
Kembalinya Sturridge Berikan Dimensi Baru Pada Penyerangan Liverpool
-
Liga Inggris 22 September 2015 19:53
-
Liga Italia 22 September 2015 19:34
-
Liga Inggris 22 September 2015 19:16
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 00:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 00:41
-
Liga Italia 21 Maret 2025 00:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:54
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:49
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...