Liverpool Akan Belajar Dari Kesalahan Lawan Soton

Liverpool Akan Belajar Dari Kesalahan Lawan Soton
Joe Allen (c) AFP
- Semua penggawa Liverpool diminta oleh Joe Allen agar berlajar dari kesalahan fatal lawan dan tak mengulanginya di laga-laga berikutnya.


Hari Minggu (20/03) kemarin, Liverpool bertandang ke St Mary's Stadium untuk menantang tuan rumah Southampton. The Reds sejatinya sempat unggul dua gol lebih dulu di babak pertama via Philippe Coutinho dan Daniel Sturridge.


Akan tetapi di babak kedua Soton bangkit dan mampu mencetak tiga gol sekaligus. Liverpool pun akhirnya kalah 3-2. Allen pun mengatakan bahwa ia dan semua rekan-rekannya merasa sangat kecewa atas hal memalukan tersebut.


"Saya tak tahu. Saya benar-benar tak tahu harus berkata apa, namun kami semua sangat kecewa. Bisa unggul seperti itu dan kemudian menyia-nyiakannya sangatkah mengecewakan," keluhnya pada situs resmi The Reds.


Gelandang asal Wales itu lantas menambahkan bahwa semua penggawa akan dan harus belajar dari kesalahan tersebut. Apalagi mereka akan bertemu tim kuat di laga berikutnya, .


"Kami akan memastikan kami sudah belajar dari pertandingan tersebut dan di sisa musim ini kami harus memastikan kami terus tampil bagus dan mendapatkan kemenangan lagi," tegasnya. [initial]


 (lfc/dim)