Liverpool Ajukan Penawaran untuk Joel Matip

Liverpool Ajukan Penawaran untuk Joel Matip
Joel Matip (c) AFP
- Liverpool disebut sudah mengajukan penawaran untuk mendapatkan Joel Matip dari


Kedatangan bek 24 tahun tersebut diharapkan bisa menjadi solusi untuk mengatasi masalah lini pertahanan The Reds.  Musim ini, Liverpool sudah kebobolan 32 gol hanya di Premier League dan hanya satu kali mencatatkan clean sheet di lima laga terakhir.


Setelah mendatangkan Stephen Caulker pada musim dingin ini, Jurgen Klopp juga ingin jasa Matip. Bek asal Jerman tersebut sudah berniat hengkang dan tinggal memiliki kontrak enam bulan ke depan bersama klubnya sekarang.


Daily Express mengatakan bahwa Liverpool telah mengajukan penawaran pada Schalke untuk mendapatkan Matip.


Klopp sendiri sebagai pelatih Liverpool dipercaya merupakan fans berat Matip. Mantan pelatih Borussia Dortmund tersebut sudah melihat aksi Matip ketika berkiprah di Bundesliga. [initial]

 (exp/shd)