Link Live Streaming Leeds United vs Arsenal di Mola TV

Link Live Streaming Leeds United vs Arsenal di Mola TV
Premier League, Leeds United vs Arsenal (c) Bola.net

Bola.net - Arsenal bertandang ke markas Leeds United pada pekan ke-9 Premier League 2020/21, Minggu (22/11/2020). Laga di Elland Road ini bisa disaksikan secara live streaming di Mola TV.

Sebelum jeda internasional, Arsenal menjamu Aston Villa. Pasukan Mikel Arteta tampil mengecewakan dan kalah di kandang. Mereka dihajar Villa tiga gol tanpa balas.

Padahal, sebelum itu, Arsenal sempat mencatatkan tiga kemenangan beruntun di semua kompetisi, yakni 3-0 atas Dundalk, 1-0 atas Manchester United, dan 4-1 atas Molde. Melawan Leeds di Elland Road, The Gunners tentu bertekad kembai ke jalur kemenangan.

Di lain pihak, Leeds sedang berada dalam form yang mencemaskan. Pasukan Marcelo Bielsa memenangi dua dari empat laga pertamanya, tapi kemudian kalah tiga kali dan cuma menang sekali dalam empat laga berikutnya.

Dalam dua laga terakhir, Leeds bahkan tumbang dengan skor identik 1-4 melawan Leicester City dan Crystal Palace.

1 dari 1 halaman

Jadwal dan Link Live Streaming

Premier League 2020/21 Pekan 9

  • Pertandingan: Leeds United vs Arsenal
  • Stadion: Elland Road
  • Hari, tanggal: Minggu, 22 November 2020
  • Jam kick-off: 23.30 WIB
  • Live: Mola TV
  • Link live streaming: Klik tautan ini