Link Live Streaming Crystal Palace vs Chelsea di Mola TV, 10 April 2021

Link Live Streaming Crystal Palace vs Chelsea di Mola TV, 10 April 2021
Premier League, Crystal Palace vs Chelsea (c) Bola.net

Bola.net - Chelsea akan bertandang ke Selhurst Park untuk menghadapi Crystal Palace pada pekan ke-31 Premier League 2020/21, Sabtu (10/4/2021). Pertandingan ini akan disiarkan langsung oleh NET TV, juga bisa dinikmati melalui live streaming di Mola TV.

Pekan sebelumnya, Chelsea menelan kekalahan pertama mereka di era kepelatihan Thomas Tuchel. Menjamu West Brom, Chelsea dipermalukan 2-5.

Chelsea kemudian bangkit di Liga Champions tengah pekan kemarin. Menghadapi tuan rumah Porto di leg pertama babak perempat final, Chelsea menang 2-0 melalui gol-gol Mason Mount dan Ben Chilwell.

Sementara itu, Palace menahan imbang tuan rumah Everton 1-1 di laga terakhir mereka. Gol Michy Batshuayi memberi Palace satu poin di Goodison Park.

1 dari 2 halaman

Jadwal Pertandingan dan Link Live Streaming

Jadwal Pertandingan dan Link Live Streaming

Duo Crystal Palace, Eberechi Eze dan Wilfried Zaha (c) AP Photo

Premier League 2020/21 Pekan 31

  • Pertandingan: Crystal Palace vs Chelsea
  • Stadion: Selhurst Park
  • Hari, tanggal: Sabtu, 10 April 2021
  • Jam kick-off: 23.30 WIB
  • Live: NET TV
  • Link live streaming: Mola TV [klik tautan ini].
2 dari 2 halaman

Data dan Fakta

Data dan Fakta

chelsea (c) AP Photo

Palace cuma menang 2 kali dan kalah 1 kali dalam 6 laga terakhirnya di Premier League (M2 S3 K1).

Palace selalu mencetak 1 gol dalam 3 laga terakhirnya di Premier League.

Palace selalu clean sheet, tak kebobolan, dalam 3 laga kandang terakhirnya di Premier League.

Chelsea cuma kalah 1 kali dalam 17 laga terakhirnya di semua kompetisi (M12 S4 K1).

Chelsea selalu mencetak 2 gol dalam 4 laga terakhirnya di semua kompetisi.

Chelsea tak terkalahkan dalam 5 laga tandang terakhirnya di Premier League (M3 S2 K0).

Chelsea selalu menang dalam 6 laga terakhirnya melawan Palace di Premier League.