Lini Tengah Loyo, Moyes Baru Lirik Strootman

Lini Tengah Loyo, Moyes Baru Lirik Strootman
Kevin Strootman masuk lagi radar Man Utd. (c) ForzaItalianFootball
Bola.net - Bos Manchester United, David Moyes dilaporkan mulai berani melirik kembali Kevin Strootman demi memperkuat lini tengahnya yang melempem.

Setan Merah tercecer jauh dari persaingan memburu gelar juara Premier League musim ini. Dan banyak pihak meyakini itu adalah efek dari kurang garang sekaligus minimnya kreativitas sektor gelandang mereka.

Dan tampilan solid Strootman bersama AS Roma di Serie A membuatnya masuk kembali dalam radar United. Gelandang timnas Belanda itu memang sudah lama jadi buruan United, tetapi Moyes melewatkan kesempatan menggaetnya dari PSV Eindhoven di musim panas demi memburu nama lain yang lebih mentereng.

Menurut The Daily Star Sunday, Moyes kini berubah pikiran dan mengirim staf pelatih Phil Neville memantau laga Belanda versus Kolombia beberapa pekan lalu. Strootman diyakini adalah salah satu yang dipantau serius dalam laga persahabatan tersebut.[initial]

 (tri/row)