Lingard: MU Akhiri Musim Dengan Happy Ending

Lingard: MU Akhiri Musim Dengan Happy Ending
Manchester United Merayakan Trofi Liga Europa Perdana mereka (c) AFP

Bola.net - - Winger Manchester United, Jesse Lingard mengaku puas dengan pencapaian timnya musim ini. Lingard menyebut bahwa timnya telah meraih kesuksesan kendati mendapat banyak kritikan.

Musim ini Manchester United memang kerap mendapat banyak kritikan. Performa mereka yang inkonsisten menyebabkan mereka hanya finish di peringkat 6 klasemen EPL sehingga mereka mendapat cercaan dari banyak pihak.

Meski tampil buruk di EPL, Setan Merah bisa dikatakan cukup sukses musim ini. Mereka berhasil memastikan diri lolos ke fase grup Liga Champions musim depan setelah memenangkan trofi Liga Europa baru-baru ini.

Paul Pogba.Paul Pogba.

Lingard sendiri mengakui bahwa timnya benar-benar puas dengan pencapaian mereka musim ini. "Ya musim ini benar-benar menjadi musim yang sangat panjang bagi kami," tutur Lingard kepada MUTV.

"Mengakhiri musim dengan sebuah trofi lagi merupakan hal yang selalu diidamkan oleh seluruh pemain kami. Kami bekerja keras untuk itu dan kami meraih hasilnya." tandas winger berusia 25 tahun tersebut.

Berkat kemenangan di Liga Europa tersebut, Setan Merah dijadwalkan akan menghadapi salah satu dari Juventus atau Real Madrid di partai Piala Super Eropa pada tanggal 9 Agustus mendatang.