
Bola.net - Sabtu, 4 April 2021 akan menjadi hari yang tidak akan dilupakan oleh Thomas Tuchel. Karena pada hari ini, ia merasakan kekalahan perdananya sebagai manajer Chelsea.
Pelatih asal Jerman itu mulai menjabat sebagai manajer The Blues sejak bulan Januari kemarin. Sejak saat itu, Chelsea belum tersentuh kekalahan di total 15 laga.
Banyak yang mengira tren positif Chelsea itu akan berlanjut melawan The Baggies yang menempati peringkat 19. Namun siapa sangka, anak asuh Sam Allardyce itu berhasil menjadi tim pertama yang mengalahkan Chelsea-nya Tuchel.
Advertisement
Tidak tanggung-tanggung kekalahan perdana Chelsea ini berakhir dengan skor spektakuler. West Brom mempermalukan Chelsea di Stamford Bridge dengan skor 5-2.
Nah apa yang salah sehingga Chelsea kalah dengan cara yang memalukan? Simak selengkapnya di bawah ini.
Kartu Merah Mengubah Segalanya
Salah satu penyebab utama Chelsea dibantai West Brom karena mereka bermain dengan 10 pemain.
Kejadian itu terjadi hanya dua menit pasca Christian Pulisic mencetak gol pembuka laga. Thiago Silva mendapatkan kartu kuning keduanya.
Meski Tuchel mengorbankan Hakim Ziyech untuk digantikan dengan Andreas Christensen, namun kehilangan sosok pemimpin di lini pertahanan membuat para bek Chelsea seperti hilang arah.
Dua Gol Petaka
Meski bermain dengan 10 pemain, Chelsea sebenarnya bisa mengimbangi permainan West Brom. Namun segalanya berubah saat masuk tambahan waktu babak pertama.
Matheus Perreira menjadi mimpi buruk bagi Chelsea, karena hanya dalam jarak dua menit saja sukses melukai mental Chelsea.
Dua gol yang mengubah kedudukan dan datang di waktu yang tidak tepat ini sepertinya memberikan pengaruh yang besar bagi mental Chelsea dan membuat kepercayaan diri mereka menurun di babak kedua.
Timo Werner Tidak Pede
Satu hal menarik yang bisa ditangkap dari laga ini adalah Timo Werner yang tidak terlihat percaya diri.
Ini terjadi di babak kedua. Berhadapan satu lawan satu dengan Sam Johnstone, Werner seharusnya bisa langsung menembak bola, namun alih-alih ia memilih memberikan umpan kepada Mason Mount yang kemudian dikonversikan menjadi gol.
Ketidakpercayaan diri Werner ini mungkin masih ada kaitannya saat sang striker melewatkan peluang emas bersama Timnas Jerman pada tengah pekan lalu.
Sam Allardyce, Juru Selamat West Brom?
Kemenangan West Brom terhadap Chelsea ini tidak terlepas dari kejelian Sam Allardyce dalam mengatur strategi.
Allardyce ditunjuk menjadi manajer The Baggies di akhir tahun 2020 kemarin. Ia diminta untuk menyelamatkan The Baggies dari zona degradasi.
Perlahan tapi pasti, Allardyce kembali menunjukkan reputasinya sebagai spesialis penyelamat degradasi. The Baggies kini hanya terpaut tujuh poin dari Newcastle di peringkat 17.
Jadi mari kita lihat apakah Allardyce mampu menyelamatkan West Brom dari jurang degradasi.
Matheus Perreira si Ajaib
Berkat laga ini, nama Matheus Perreira mulai jadi perhatian para pecinta sepakbola Inggris.
Sang winger sukses membalikkan keadaan bagi West Brom dari tertinggal 1-0 menjadi unggul 2-1 di akhir babak pertama.
Lalu Pereira juga membuat dua assist di akhir babak kedua sehingga The Baggies mengunci kemenangan mereka menjadi 5-2.
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 3 April 2021 22:18
Chelsea Dibantai West Brom, Thomas Tuchel Tak Bisa Berkata-kata
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025 00:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 00:01
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 23:39
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:02
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:55
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...