Lihat MU Babak Belur, Manajer Burnley Tak Terpengaruh

Lihat MU Babak Belur, Manajer Burnley Tak Terpengaruh
Sean Dyche (c) Burnley
Bola.net - Manajer Burnley, Sean Dyche menegaskan bahwa timnya tak akan terpengaruh melihat kondisi Manchester United yang saat ini tengah mengalami periode negatif. Pria 43 tahun ini menyatakan bahwa timnya tetap siaga penuh jelang menjamu United dalam lanjutan Premier League di Turf Moor akhir pekan ini (30/08).

Menurut Dyche, United masih memiliki materi pemain yang kuat meski belum meraih kemenangan dalam tiga laga resmi musim ini. Yang terbaru, semalam The Red Devils dipermak oleh tim League One, MK Dons dengan skor telak 0-4.

"Ada terlalu banyak komentar miring soal Manchester United saat ini," ungkap Dyche seperti dilansir Sky Sports.

"Saya tak sepakat dengan mereka. Lihat saja pemain dan manajer yang mereka miliki, mereka adalah klub besar. Saya tak berpikir bahwa mereka akan datang ke sini dengan kondisi lemah. United adalah klub yang sangat tangguh." (sky/mri)