Lepasnya Incaran Liverpool, Diego Costa

Lepasnya Incaran Liverpool, Diego Costa
Diego Costa. AFP
Bola.net - Manajer Liverpool Brendan Rodgers pesimistis dapat memboyong Diego Costa dari Atletico Madrid. Pasalnya, Rodgers percaya bahwa forward 24 tahun berkebangsaan Brasil dan Spanyol itu sudah memperpanjang kontraknya dengan Atletico.

Awal bulan kemarin, Liverpool dikabarkan menebus release clause Costa karena Rodgers ingin memperkuat lini depannya sebelum bursa ditutup. Costa menegaskan dirinya bahagia di klubnya sekarang, dan Rodgers pun mengindikasikan bahwa pemain incarannya tersebut takkan bisa didatangkan ke Anfield.

"Saya rasa Costa sudah menandatangani perpanjangan kontrak. Tak ada rekrutan baru lagi sementara ini," ujar Rodgers seperti dikutip Daily Mail.

"Kami telah mendatangkan beberapa pemain baru dan berharap bisa mendapatkan beberapa lagi sebelum bursa berakhir. Namun, saat ini, belum ada," imbuhnya.

Selain Costa, Liverpool juga dihubungkan dengan bek kiri Valencia Aly Cissokho, yang beberapa waktu lalu mengklaim bahwa dia bakal segera berlabuh di Anfield. Rodgers membantahnya.

"Itu hanya rumor," pungkas sang manajer. [initial]

'Costa Tetap di Atletico!'

Costa tak Silau Tawaran Liverpool

Ngebet Diego Costa, Liverpool Tawari Gaji Triple

Atletico Madrid Bantah Diego Costa Ditawar Liverpool

Liverpool Tawari Atletico 22 Juta Untuk Diego Costa (dai/sky/gia)