Lepas Downing, Liverpool Siap Merugi

Lepas Downing, Liverpool Siap Merugi
Steward Downing. (c) AFP
Bola.net - Liverpool siap merugi. Baru-baru ini dikabarkan, The Reds siap melepas Stewart Downing dengan harga lima juta pounds.

Harga terebut tentu jauh lebih rendah jika dibandingkan dengan saat Downing dibeli dari Aston Villa dulu. Saat itu, The Reds harus merogoh koceknya sebesar 15 juta pounds untuk seorang Downing.

Downing sendiri menunjukkan tanda-tanda akan bertahan di Anfield. Namun kenyataannya, pihak klub memilih untuk melegonya.

Sementara itu, seperti yang diberitakan Daily Mail, Newcastle dikabarkan tertarik untuk merekrut Downing. Namun hingga ini belum ada tindak lanjut dari kubu The Magpies. (pms/gag)