Lepas Dari Liverpool, Johnson Menuju Besiktas?

Lepas Dari Liverpool, Johnson Menuju Besiktas?
Glen Johnson (c) AFP
Bola.net - Eks defender Liverpool, Glen Johnson, dikabarkan bakal bergabung dengan salah satu klub besar asal Turki, Besiktas.

Johnson gabung dengan Liverpool dari Portsmouth pada tahun 2009 lalu. Hingga akhir musim ini, ia mencatatkan 200 penampilan bagi klub Merseyside tersebut dan menyumbangkan sembilan gol.

Kontraknya baru akan berakhir di penghujung bulan ini. Namun, Rabu (10/06) kemarin ia resmi dilepas oleh Liverpool dan kini menjadi free agent.

Kemudian, menurut laporan dari Liverpool Echo, Johnson tak perlu berlama-lama menganggur. Sebab, Besiktas dikabarkan sudah merayunya untuk pindah ke Turki. Mereka juga disebut telah menawarinya kontrak berdurasi dua tahun. [initial]

 (lecho/dim)