Leonardo Bonucci Masuk Radar Chelsea

Leonardo Bonucci Masuk Radar Chelsea
Leonardo Bonucci. (c) AFP
- Klub Liga Inggris, Chelsea dikabarkan mulai bergerak untuk memperkuat tim mereka untuk musim kompetisi 2018/2019. The Blues dikabarkan tengah mengincar jasa Leonardo Bonucci pada musim panas ini.


Musim lalu Chelsea menelan kekecewaan mendalam. Berstatus sebagai juara bertahan Liga Inggris, The Blues gagal mempertahankan gelar juara mereka dan mereka harus bermain di Liga Europa setelah finish di peringkat 5 klasemen akhir Liga Inggris musim lalu.


Manajemen Chelsea sendiri kabarnya tidak berdiam diri akan situasi ini. The Blues diberitakan akan belanja besar-besaran pada bursa transfer musim panas ini agar tim mereka kembali kompetitif.


Dilansir dari Corriere Dello Sport, The Blues ingin memperkuat barisan pertahanannya musim depan. Chelsea kabarnya ingin merekrut Leonardo Bonucci dari AC Milan(corr/dub)

1 dari 3 halaman

Solusi Pertahanan Keropos

Solusi Pertahanan Keropos

Musim lalu, performa lini pertahanan Chelsea bisa dikatakan cukup buruk. Mereka tercatat total kebobolan 38 kali musim lalu, di mana angka ini merupakan angka tertinggi di antara tim lima besar EPL musim lalu.

Manajemen Chelsea menilai catatan ini harus segera dibenahi. Untuk itu mereka akan mencari bek tangguh baru untuk lini pertahanan mereka.

Chelsea sendiri menilai Bonucci sebagai sosok yang ideal bagi problem pertahanan mereka. Untuk itu mereka akan mendatangkan sang pemain pada musim panas ini.
2 dari 3 halaman

Kans Besar

Kans Besar

Kemungkinan Chelsea untuk mendapatkan Bonucci tergolong cukup besar. Pasalnya AC Milan kemungkinan besar akan terpaksa menjual sang bek pada musim panas ini.

Seperti yang sudah diketahui, AC Milan tengah mengalami masalah finansial. Alhasil mereka mendapatkan hukuman berat FFP sehingga mereka tidak bisa bermain di Eropa untuk dua tahun ke depan.

Demi menyeimbangkan neraca keuangan mereka, Milan kemungkinan akan menjual beberapa pemain yang menilai harga jual mahal, salah satunya adalah Leonardo Bonucci.
3 dari 3 halaman

Saingan Berat

Saingan Berat

Namun Chelsea bukan satu-satunya tim yang meminati jasa Bonucci. Bek tangguh Timnas Italia itu juga dikabarkan menjadi buruan Manchester United di bursa transfer musim panas ini. [initial]