Lemahnya Perisai Setan Merah

Lemahnya Perisai Setan Merah
(c) AFP
Bola.net - Perisai pertahanan Manchester United yang digalang Marcos Rojo dan kawan-kawan begitu lemah belakangan ini. Dalam 11 pertandingan terakhirnya di Premier league 2014/15, Setan Merah cukup sering membiarkan lawan mengoyak gawang mereka.

Dalam 11 pertandingan terakhirnya di liga, United besutan Louis van Gaal tercatat hanya tiga kali membukukan clean sheet. Sisanya, delapan laga, mereka selalu kebobolan.


Terkini, Minggu (08/2), United lagi-lagi kebobolan ketika bertandang ke markas West Ham di matchday 24. Sempat terkena opener Cheikhou Kouyate pada menit 49, United terhindar dari kekalahan berkat equaliser Daley Blind di masa injury time.

11 Laga terakhir Manchester United di Premier league:

  • 03-12-2014 United 2-1 Stoke

  • 09-12-2014 Southampton 1-2 United

  • 14-12-2014 United 3-0 Liverpool

  • 20-12-2014 Aston Villa 1-1 United

  • 26-12-2014 United 3-1 Newcastle

  • 28-12-2014 Tottenham 0-0 United

  • 01-01-2015 Stoke 1-1 United

  • 11-01-2015 United 0-1 Southampton

  • 17-01-2015 QPR 0-2 United

  • 31-01-2015 United 3-1 Leicester

  • 08-02-2015 West Ham 1-1 United.


Dalam 11 laga terakhirnya itu, gawang David de Gea kebobolan delapan gol. Selama periode tersebut, Setan Merah sendiri empat kali meraih hasil imbang dan sekali dipaksa menelan kekalahan. [initial]

 (opta/gia)