
Bola.net - Leicester City sukses menjadi juara FA Cup 2020-2021 setelah mengalahkan Chelsea. Bek Manchester United Harry Maguire turut berbahagia dengan kesuksesan yang diraih mantan timnya tersebut.
Leicester menghadapi Chelsea di Stadion Wembley, London, Sabtu (15/5/2021) malam WIB. Duel tersebut dimenangkan The Foxes dengan skor 1-0.
Gol kemenangan Leicester dicetak oleh Youri Tielemans. Gelandang asal Belia tersebut menjebol gawang Chelsea pada menit ke-63.
Advertisement
Gelar ini menjadi sejarah baru bagi The Foxes. Karena ini untuk kali pertama mereka merengkuh trofi FA Cup sejak klub tersebut berdiri.
Maguire Ucapkan Selamat
Kesuksesan yang diraih Leicester juga disambut gembira oleh Maguire. Bek Manchester United itu mengucapkan selamat kepada mantan timnya tersebut di akun instagramnya.
View this post on Instagram
Maguire di Leicester
Maguire pernah menghabiskan dua musim bersama Leicester City. Dia meninggalkan King Power Stadium pada 2019 untuk bergabung Manchester United dengan rekor transfer untuk seorang bek.
Selama memperkuat Leicester, Maguire mencatatkan 76 penampilan di semua kompetisi. Dari jumlah itu, dia mengemas lima gol dan tiga assist.
Maguire berada di klub tersebut ketika pemilik Leicester Vichai Srivaddhanaprabha meninggal dunia dalam kecelakaan helikopter pada tahun 2018.
Sumber: Instagram
Advertisement
Berita Terkait
-
Galeri 15 Mei 2021 22:31
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:11
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:03
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...