Leicester City Juga Inginkan Gabigol

Leicester City Juga Inginkan Gabigol
Gabriel Barbosa (c) ist
- Persaingan memperebutkan Gabriel Barbosa alias Gabigol semakin ramai saja. Yang terbaru, Leicester City ikut masuk dalam pergumulan transfer untuk mendapatkan wonderkid Santos tersebut.


Gabigol saat ini masih membela timnas Brasil yang bermain di Olimpiade Rio. Semua keputusan transfer sepertinya akan dibuat setelah perjalanan Brasil di pesta olahraga dunia itu selesai.


Menurut Gianluca Di Marzio, Leicester sudah menawarkan 27 juta euro kepada Santos. Harga itu lebih tinggi dua juta euro dari yang ditawarkan oleh Inter Milan.


Selama ini persaingan transfer Gabigol memang hanya ketat antara Juventus dan Inter Milan, dengan Barcelona yang terus mengamati perkembangan situasi. Namun masuknya Leicester bisa membuat harga Gabigol naik lagi.


Leicester sendiri mampu menawarkan Liga Champions kepada Gabigol musim depan. Mereka secara mengejutkan mampu menjadi juara Premier League musim lalu. [initial]


 (foti/hsw)