Lehmann Akan Kembali ke Arsenal

Lehmann Akan Kembali ke Arsenal
Jens Lehmann (c) Ist

Bola.net - - disebut akan mendatangkan kembali mantan kiper mereka, Jens Lehmann, untuk menjadi bagian dari staff pelatih di tim utama.

Sosok berusia 43 tahun menghabiskan lima tahun karirnya di London Utara dan merupakan bagian dari tim Invincibles di 2003/04, kali terakhir Gunners mengangkat trofi Premier League.

Sky Sports News mengklaim bahwa Arsenal akan memberikan Lehmann tempat di staff belakang layar, namun pelatih kiper sekarang, Gerry Peyton, akan tetap dipertahankan.

Jehn LehmannJehn Lehmann

Lehmann sudah membela klub Inggris di lebih dari 200 laga antara 2003 hingga 2008, sebelum ia sempat kembali lagi untuk waktu singkat di Maret 2011 dan tampil di satu laga lagi karena adanya krisis di sektor kiper.

Arsenal juga diperkirakan akan merekrut ahli fisik asal Australia, Darren Burgess, sebagai bagian dari rencana klub menyambut musim depan.