Legenda MU: Tak Punya Pemimpin, Liverpool Akan Sangat Terluka

Legenda MU: Tak Punya Pemimpin, Liverpool Akan Sangat Terluka
Steven Gerrard (c) AFP
Bola.net - Mantan bintang Manchester United, Gary Neville meyakini kalau kepergian Steven Gerrard dari Liverpool di musim panas nanti akan menjadi pukulan telak bagi klub Merseyside tersebut. Pasalnya menurut Neville Liverpool sudah tak memiliki pemimpin lagi sepeninggal Gerrard.

Setelah 17 tahun mengabdi bagi tim senior Liverpool, Gerrard akhirnya pergi untuk bermain di Amerika Serikat bersama LA Galaxy. Sosok pemimpin semacam Jamie Carragher, Pepe Reina dan Daniel Agger sudah terlebih dulu meninggalkan Anfield.

"Ada lubang besar di tubuh Liverpool. Mereka kehilangan Jamie dan sekarang Gerrard. Itu menyakitkan, sangat menyakitkan, untuk menggantikan sosok yang mampu mengendalikan ruang ganti tim." tutur Neville.

"Jika anda seorang pemain muda di Liverpool, siapa sosok pertama kali yang anda datangi untuk minta wejangan? Anda akan mendatangi Jamie Carragher, anda akan mendatangi Steven Gerrard. Namun sosok-sosok tersebut sudah tak ada di Liverpool lagi." pungkasnya. [initial]

 (sky/jrc)