Legenda MU Sebut David Luiz Curang dan Pemalas

Legenda MU Sebut David Luiz Curang dan Pemalas
David Luiz (c) ist

Bola.net - - David Luiz disebut sebagai pemain yang malas oleh Roy Keane, yang juga menuding bek berbuat curang ketika menghadapi Atletico Madrid.

Bek tengah Brasil bertanggung jawab atas gol yang masuk ke gawang The Blues di pertandingan Liga Champions di ibu kota Spanyol kemarin.

Pelanggaran tak perlu pada Lucas Hernandez di situasi tendangan sudut membuat Atletico mendapat penalti dan kartu kuning untuk Luiz. Griezmann akhirnya membawa tuan rumah unggul dulu lewat titik putih.

Chelsea akhirnya mencatat comeback dengan menang 2-1, namun Keane mengkritik keputusan yang dibuat oleh Luiz ketika berada di dalam kotak penalti.

David LuizDavid Luiz

"Itu benar-benar gila. Ini salah satu bentuk permainan curang," tutur Keane menurut ITV.

"Mengapa dia melakukan itu, saya sama sekali tidak mengerti. Dia pemalas dan dia membuat rekan-rekannya kecewa."

"Dia mengenal dirinya sendiri. Tidak perlu melakukan itu. Kita sudah melihat apa yang terjadi, jadi saya lega dia mendapat ganjaran. Itu adalah bentuk permainan curang."