Legenda Liverpool Pertanyakan Transfer Manquillo

Legenda Liverpool Pertanyakan Transfer Manquillo
Javier Manquillo. (c) lfc
Bola.net - Steve Nicol mempertanyakan keputusan Liverpool yang mendatangkan bek muda asal Atletico Madrid, Javier Manquillo.

Bek muda berusia 20 tahun itu baru saja menuntaskan transfernya ke Anfield hari Rabu (06/08) kemarin. Akan tetapi, ia hanya dipinjam selama dua musim saja dan Liverpool disebut baru saja akan membelinya secara permanen pada musim ketiga nanti.

Manquillo digadang-gadang untuk menjadi pesaing bagi Glen Johnson dan Jon Flanagan di sektor bek kanan. Namun, di Atletico sendiri ia sebenarnya kesulitan mendapat tempat utama. Hal itulah yang memicu keheranan Nicol.

"Ini transfer yang aneh. Orang ini tak pernah bermain. Dia tak bermain di tim Atleti B juga. Jadi, orang ini tak memiliki banyak waktu bermain sebelumnya," ujar Nicol pada talkSPORT.

"Saya tak yakin dari mana hubungannya berasal dan saya juga tak yakin para pemandu bakat sudah melihatnya bermain karena dia memang tak pernah bermain. Saya sedikit skeptis. Semoga saja transfer ini sukses. Namun transfer ini memang sedikit aneh," tegasnya. [initial]

 (ts/dim)