Legenda Liverpool: Old Trafford Seperti Kamar Mayat

Legenda Liverpool: Old Trafford Seperti Kamar Mayat
Old Trafford (c) AFP
- John Aldridge menyindir sepinya dukungan fans Manchester United dengan menyebut atmosfer Old Trafford teralu hening layaknya kamar mayat


Musim ini, fans United memang tengah tak bahagia. Pasalnya tim kesayangan mereka tak lagi bermain atraktif. Mencetak banyak gol pun juga menjadi barang langka bagi Wayne Rooney cs. Hal tersebut mereka sebut tak lepas dari filosofi main ala Louis Van Gaal.


United memang masih bisa bertahan di papan atas klasemen sementara EPL. Namun serangkaian hasil tak maksimal yang mereka dapat belakangan ini membuat publik Old Trafford lebih banyak menggerutu ketimbang mendukung tim kesayangannya bermain.


Ia lantas mencoba membandingkan atmosfer di Old Trafford dengan di Anfield. Ia menyebut bahwa markas Liverpool itu memang sudah tak seramai dahulu, namun setidaknya masih tetap lebih ramai ketimbang di Manchester dan beberapa stadion klub besar lainnya.


"(Tribun) The Kop mungkin tak akan pernah seperti dulu. Namun begitu juga dengan di stadion-stadion lainnya. Old Trafford dan Stamford Bridge nampak seperti sebuah kamar mayat. Begitu juga dengan stadion dan Manchester City," ujar Aldridge pada Liverpool Echo.


"(Saking sepinya) kadang Anda sampai bisa mendengar sebuah pin terjatuh. Namun di harinya, Anfield masih bisa menghasilkan atmosfer terbaiknya dan memberikan dukungan yang hebat bagi timnya," serunya. [initial]


  (lecho/dim)