Legenda Liverpool Minta MU Beli Empat Penyerang Baru

Legenda Liverpool Minta MU Beli Empat Penyerang Baru
Anthony Martial (c) MUFC
- Graeme Souness berkeras Manchester United harus menambah hingga empat pemain baru di lini depan mereka, pada bursa transfer musim panas mendatang.


Setan Merah mencatat kemenangan tipis 1-0 atas Everton akhir pekan lalu, untuk membuka kans mereka finish di empat besar.


Gol ke-13 Martial musim in cukup untuk membuat tim menang atas The Toffees, namun Souness percaya United tak bisa terus bergantung pada pemain Prancis musim depan.


"Anthony Martial adalah top skorer United dengan delapan gol. Mereka adalah satu dari empat tim top dunia, namun mereka bergantung pada seseorang untuk membuat lebih dari 10 gol. Kita bicara tentang pemain berusia 20 tahun, yang tengah jadi top skorer mereka," tutur Souness pada Sky Sports.


"Sejauh itulah mereka sudah mengalami kemunduran. Mereka haus mendatangkan tiga atau empat pemain yang bisa mencetak gol dengan baik di musim kompetisi mendatang." [initial]



 (sky/rer)