Legenda Liverpool Larang Rodgers Rekrut Berahino

Legenda Liverpool Larang Rodgers Rekrut Berahino
Saido Berahino (c) AFP
Bola.net - Rencana Liverpool untuk mendatangkan striker West Brom, Saido Berahino menuai tentangan dari salah seorang legenda Liverpool, Phil Thompson. Mantan bek tengah The Reds pada periode 1971-84 ini menilai bahwa Berahino bukanlah solusi ideal untuk direkrut oleh manajer Brendan Rodgers.

Meski mengakui bahwa Berahino punya skill yang dibutuhkan oleh lini depan Liverpool, namun Thompson menggaris bawahi masalah kedisiplinan yang dimiliki oleh pemain 21 tahun tersebut.

"Saya tak setuju jika mereka menjadikan Berahino sebagai target utama. Liverpool memang mengalami masalah dengan cederanya Daniel Sturridge serta juga performa buruk Rickie Lambert dan Mario Balotelli. Rodgers juga menyukai tipikal penyerang cepat seperti Raheem Sterling. Berahino tak hanya cepat, tapijuga punya finishing mematikan," ungkap Thompson seperti dilansir Sky Sports.

"Namun saya pikir LIverpool butuh nama yang lebih matang seperti Gonzalo Higuain atau Ezequiel Lavezzi. Saya tak akan merekomendasikan transfer Berahino. Dia memang punya keunggulan teknis, namun kepribadiannya harus dibenahi."

Musim ini Berahino tampil tajam dengan total 13 gol dan dua assist dalam 24 laga di seluruh kompetisi.[initial]

 (sky/mri)