Legenda Arsenal Ini Yakin Lingard Bisa Sukses di MU

Legenda Arsenal Ini Yakin Lingard Bisa Sukses di MU
Jesse Lingard (c) Manutd
- Mantan bomber , Ian Wright, menyebut Jesse Lingard bisa memiliki masa depan yang cukup cerah di skuat Manchester United.


Lingard sudah mulai memperkuat skuat utama United sejak musim lalu. Namun musim ini ia mendapat kepercayaan lebih dari Louis Van Gaal. Hal tersebut tak disia-siakan pemain 23 tahun tersebut.


Sejauh ini, ia sudah tampil sebanyak 19 kali bagi United di segala ajang. ia juga sukses menyumbangkan empat biji gol plus dua buah assist. Gol terakhir yang ia cetak terjadi di laga kontra akhir pekan kemarin.


Aksi-aksi Lingard sejauh ini rupanya telah membuat Wright cukup terkesan kepadanya. Ia pun cukup yakin winger tersebut bakal memiliki masa depan yang cukup cerah di Old Trafford.


"Sementara para pemain lulusan akademi di skuat MU saat ini berbeda jauh kualitasnya dengan para pemain dari Class of 92, Lingard tampil tak terlalu buruk musim ini. Dan gol sensasionalnya lawan Chelsea akhir pekan kemarin adalah gol yang akan dibanggakan oleh para legenda seperti David Beckham, Ryan Giggs dan Paul Scholes," ujarnya seperti dilansir Daily Star.


"Melepas tendangan voli, kala membalikkan badan, sembari terjatuh, merupakan finishing yang bagus. Di usia 23 tahun, hal ini akan selalu menjadi musim yang krusial bagi Lingard dalam kaitannya dengan masa depannya. Ia sudah membuktikan bahwa ia lebih dari siap untuk menghadapi ketatnya persaingan di United," cetusnya. [initial]


 (ds/dim)