Lebih Senang Striker, Martial Tak Keberatan Jadi Winger

Lebih Senang Striker, Martial Tak Keberatan Jadi Winger
Anthony Martial (c) AFP
- Anthony Martial mengatakan bahwa ia tidak keberatan menjadi winger di Manchester United, meski aslinya pemain asal Prancis lebih suka jika ia diturunkan sebagai penyerang.


Martial sudah bermain di berbagai posisi di lini depan musim ini, dan ia sering berpindah peran antara sisi kiri dan tengah. Sang pemain sendiri sudah berhasil membuat tak kurang dari 13 gol dalam semua pertandingan yang ia mainkan di semua level kompetisi.


"Kebanyakan saya lebih sering bermain dan senang menjadi seorang striker," tutur Martial pada Sky Sports.


"Namun posisi tidak terlalu mengganggu saya. Ketika saya berada di atas lapangan, saya hanya akan fokus untuk coba membantu tim dan itulah yang coba saya lakukan."


"Saya hanya ingin membantu tim dan ketika saya mencetak gol, saya menjadi lebih bahagia, saya adalah seorang striker dan itulah yang harus saya lakukan."


United akan bermain melawan Manchester City di Etihad akhir pekan ini. [initial]


 (sky/rer)