Lawan Northampton, Mourinho Parkir Tiga Pemain Inti

Lawan Northampton, Mourinho Parkir Tiga Pemain Inti
Jose Mourinho (c) Ist
- Manajer Manchester United, Jose Mourinho, dikabarkan akan mengistirahatkan David de Gea, Paul Pogba, dan Eric Bailly, di pertandingan babak III Piala Liga melawan malam nanti.


Setan Merah akan bertandang ke Sixfields dengan catatan kekalahan di tiga pertandingan terakhir, dua di Premier League dan satu di Liga Europa, meski mereka masih akan menjadi favorit untuk memenangkan duel melawan klub League One.


Menurut laporan Manchester Evening News, Mourinho sudah memutuskan untuk tidak memainkan De Gea, Pogba, dan Bailly, di skuat, usai ketiganya turun sebagai starter di pertandingan melawan Feyenoord dan Watford pekan lalu.


Hari ini, para pemain senior yang tidak bermain pekan lalu, terlibat dalam sesi latihan khusus melawan tim U-18, dan disebutkan bahwa pemain berusia 17 tahun Darren Junior Buffonge, tampil mengesankan.


Media yang sama juga mengabarkan bahwa Mourinho tidak akan memasukkan satu pun pemain dari tim U-23 dalam skuat yang ia bawa. [initial]



 (men/rer)