Lawan MU, Southampton Bisa Langsung Mainkan Caceres

Lawan MU, Southampton Bisa Langsung Mainkan Caceres
Claude Puel (c) SFC

Bola.net - - Martin Caceres bisa jadi akan mendapatkan kesempatan bermain dari manajer Claude Puel, ketika menghadapi Manchester United di final Piala Liga di Wembley akhir pekan ini.

Caceres, yang merupakan mantan pemain Barcelona dan Juventus, direkrut oleh The Saints dengan status bebas transfer belum lama ini.

Puel, yang juga mengatakan Sofiane Bual bisa bermain, mengaku amat terkesan dengan kondisi fisik bek asal Uruguay, yang sebelumnya menunjukkan performa impresif ketika mengikuti pemusatan latihan di Spanyol belum lama ini.

Juan Cuadrado dan Martin CaceresJuan Cuadrado dan Martin Caceres

"Boufal kembali ke tim kemarin dan kita akan lihat apakah dia fit untuk pertandingan nanti," tutur Puel menurut Goal International.

"Saya terkejut dengan Caceres. Dia bagus, fit secara fisik. Dia berlatih di pemusatan latihan di level yang baik, dengan kualitas yang bagus. Saya tidak tahu apakah dia bisa ambil bagian dari awal, namun dia bisa menjadi opsi yang bagus untuk kami di masa depan."

"Kita akan lihat apakah dia bisa duduk di bangku cadangan nanti."