
Bola.net - - Manajer Chelsea Maurizio Sarri memastikan bahwa kondisi N'Golo Kante masih belum sepenuhnya fit untuk tampil melawan Manchester United. Karena itu, sang pemain berpotensi absen dalam pertandingan tersebut.
Chelsea akan menantang Manchester United (MU) dalam lanjutan Premier League pada Minggu (28/4) malam WIB. Pertandingan tersebut akan digelar di Old Trafford.
Kini jelang pertandingan tersebut, kabar kurang baik menghampiri Chelsea. Gelandang andalan mereka Kante masih dibekap cedera.
Advertisement
Gelandang asal Prancis itu mengalami cedera saat Chelsea bertemu dengan Burnley. Saat itu, Kante harus ditarik keluar pada babak pertama.
Kini Kante masih berjuang untuk pulih sebelum pertandingan melawan MU. Namun, Sarri juga mendapat kabar baik karena kondisi Antonio Rudiger baik-baik saja.
"Rudiger baik-baik saja," kata Sarri di situs resmi klub. "Kami sedang berusaha memulihkan Kante tetapi saya tidak yakin saat ini."
Operasi Hudson-Odoi Sukses
Callum Hudson-Odoi menderita cedera tendon Achilles dalam pertandingan melawan Burnley. Sarri memastikan bahwa sang pemain sudah menjalani operasi.
"Operasi Callum berjalan dengan benar. Dia akan kembali ke sini dalam satu atau dua hari. Dia butuh waktu sekarang," lanjutnya.
Callum adalah seorang pemuda yang sangat kuat, baik secara fisik maupun mental. Saya yakin dia akan dapat kembali lebih baik dari sebelumnya."
Absen Tiga Bulan
Sarri memang tidak bisa memastikan secara pasti kapan Huddon-Odoi akan kembali merumput. Namun, sang pemain akan absen selama tiga bulan untuk memulihkan kondisinya.
"Tergantung. Sudah pasti tiga bulan. Lalu kami harus melihat kondisinya," lanjutnya.
"Anda dapat bermain tetapi kami membutuhkan pemain di kondisi terbaik. Jadi itu tergantung. Periode teknis adalah tiga bulan, tidak kurang."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 26 April 2019 20:40
-
Liga Inggris 26 April 2019 19:20
-
Liga Champions 26 April 2019 18:14
-
Liga Inggris 26 April 2019 10:00
Desas-Desus Pemecatan Sarri Mulai Mengganggu Staf Internal Chelsea
-
Liga Inggris 26 April 2019 09:26
LATEST UPDATE
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:15
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 10:05
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 10:05
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 10:05
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:03
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...