Lawan Middlesbrough, Ajang Pembuktian Liverpool

Lawan Middlesbrough, Ajang Pembuktian Liverpool
Selebrasi pemain Liverpool. (c) LFC

Bola.net - - Mantan pemain Liverpool, Mark Lawrenson mengatakan bahwa The Reds tak boleh terpeleset saat mereka melawan Middlesbrough. Kemenangan harus mereka dapatkan untuk memastikan posisi di empat besar.

Liverpool saat ini ada di posisi keempat klasemen sementara dengan raihan 73 poin dari 37 pertandingan. Mereka hanya unggul satu poin dari Arsenal yang ada di posisi kelima.

Nah, pertandingan melawan The Boro ini harus dimenangkan tuan rumah bila ingin ke Liga Champions musim depan. Bermain seri atau bahkan kalah, akan membuat mereka turun ke posisi kelima andai Arsenal mengalahkan Everton.

"Kemenangan bagi Liverpool akan mengamankan empat besar dan jelas bahwa mereka tak boleh terpeleset kali ini," ujarnya.

"Ini semua sangat baik dikatakan karena Middlesbrough sudah terdegradasi, tekanan pada mereka tak ada dan mereka bisa pergi ke Anfield dan memainkan sepakbola mereka," sambungnya.

"Satu dampak besar dari Liverpool yang akan membawa mereka melewati garis, dan itu adalah atmosfer yang akan membantu. Ini pertandingan besar dan bila mereka tak bisa mengalahkan Boro, maka mereka tak layak ada di Liga Champions," tandasnya.