Lawan Liverpool, Neville Minta MU Tak Parkir Bus

Lawan Liverpool, Neville Minta MU Tak Parkir Bus
Gary Neville (c) AFP

Bola.net - - Gary Neville percaya Manchester United tidak akan bermain terlalu defensif ketika mereka menghadapi akhir pekan nanti, jika dibandingkan dengan pertemuan kedua tim di Anfield pada Oktober silam.

Jose Mourinho kala itu memimpin timnya di laga perdana melawan Liverpool musim ini dan duel berakhir imbang tanpa gol.

Namun United kini mencatat rekor tak terkalahkan di 15 pertandingan dan akan menghadapi pertandingan di Old Trafford dengan percaya diri. Dan Neville percaya Mourinho akan membuat timnya bermain lebih ofensif kali ini.

"Ketika anda berpikir bagaimana United akan menurunkan tim di Anfield, hal tersebut menggambarkan kondisi tim saat itu dan itu bukan hal yang bagus untuk United. Liverpool dalam posisi bagus dan Mourinho harus keluar dari sana dengan sesuatu," tutur Neville di Sky Sports.

"Namun tidak mungkin mereka akan bermain defensif seperti hari itu. Saya kira dia tidak akan melakukannya, namun Liverpool mungkin juga memasang target minimal mendapat satu poin di laga nanti."

"Mereka tidak ingin melihat United memangkas jarak dengan mereka hingga dua poin."