Lawan Liverpool, Giroud Minta Chelsea Buktikan Karakter

Lawan Liverpool, Giroud Minta Chelsea Buktikan Karakter
Chelsea (c) AP

- Chelsea akan melawan Liverpool di ajang Carabao Cup, Kamis (27/9) dini hari WIB nanti. Meski kedua tim diprediksi merotasi sebagian besar pemainnya, level pertandingan ini dinilai tak akan terlalu berkurang. Baik Liverpool maupun Chelsea sama-sama mengincar kemenangan demi menjaga laju positif musim ini.

Sejauh ini Liverpool sudah melewati tujuh laga dengan sempurna, tujuh kemenangan di Premier League dan Liga Champions. Chelsea pun tak jauh berbeda dengan enam kemenangan dan satu hasil imbang. Laga ini akan menodai catatan salah satu tim.

Penyerang Chelsea, Olivier Giroud menegaskan pentingnya laga tersebut. Dia bersikeras bahwa skuat Chelsea menganggap semua laga sama pentingnya dan siap berjuang meraih kemenangan di laga kontra Liverpool nanti.

Giroud yakin laga ini tak akan mudah. Baca penjelasan selengkapnya di bawah ini:

1 dari 3 halaman

Menang

Giroud mengakui pelatih Chelsea, Maurizio Sarri akan membuat beberapa perubahan di skuat inti Chelsea, mengingat The Blues sudah ditunggu laga berat lainnya di Premier League akhir pekan ini. Meski demikian, bukan berarti kekuatan Chelsea akan berkurang dengan rotasi tersebut.

"Kami ingin memenangkan setiap pertandingan. Pelatih jelas akan membuat beberapa perubahan," kata Giroud dikutip dari express.

"Namun kami punya banyak pemain dengan kualitas tinggi dan kami memiliki tim yang bagus. Kami ingin tampil kuat dan menunjukkan pada mereka (Liverpool) laga itu tak akan mudah bagi mereka di Anfield."

"Mungkin mereka juga akan melakukan perubahan," lanjutnya.

2 dari 3 halaman

Percaya Diri

Percaya Diri

Chelsea (c) AP

Lebih lanjut, Giroud merasa kemenangan akan sangat penting untuk meningkatkan kepercayaan diri skuat Chelsea. Setelah ditahan imbang West Ham (0-0) akhir pekan lalu, laga ini merupakan panggung yang tepat untuk menunjukkan karakter para pemain Chelsea.

"Kami ingin mempertahankan kepercayaan diri tinggi dan kembali ke London dengan momentum yang bagus dan memulai laju kemenangan lagi. Menang akan jadi persiapan yang terbaik untuk laga Premier League."

"Kami ingin menunjukkan karakter kami setelah laga kontra West Ham. Tak ada cara yang lebih baik untuk melakukannya selain melawan tim pemuncak liga," imbuh pemain berdarah Prancis ini.

"Ini akan jadi laga yang bagus, tes yang bagus."