Lawan Fiorentina, Allegri Cadangkan Higuain?

Lawan Fiorentina, Allegri Cadangkan Higuain?
Gonzalo Higuain (c) AFP
- Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri kabarnya tak akan segan mencadangkan Gonzalo Higuain untuk laga pembuka Serie A melawan Fiorentina akhir pekan ini.


Penyerang asal Argentina tersebut bermain 90 menit saat imbang 2-2 melawan Espanyol akhir pekan lalu. Namun dirinya masih gagal mencetak gol sejak didatangkan dari Napoli dengan nilai yang menjadi rekor pembelian klub.


Dan sekarang, Tuttosport melaporkan bahwa Allegri tampaknya akan memainkan duet Mario Mandzukic dan Paulo Dybala di lini depan Juventus untuk laga perdana mereka di Serie A.


Dybala sendiri tampil di babak kedua saat melawan Espanyol dan memberikan dampak besar dalam permainan Juventus. Mengkreasi gol pertama dan mencetak gol penyama kedudukan di menit-menit akhir.


Selain masih belum menunjukkan tajinya, Higuain tampaknya juga masih belum berada di bentuk kebugaran terbaik. Pasalnya, penyerang Argentina tersebut masih dinilai kelebihan berat badan. Bahkan Allegri dikabarkan sampai menyiapkan ahli nutrisi untuk mengontrol kondisi Higuain agar segera ideal.[initial]


 (tts/dzi)