
Bola.net - Diogo Dalot menyambut gembira kembalinya David De Gea jelang laga melawan Burnley. Ia percaya sang kiper bisa menjadi pembeda bagi Manchester United di laga ini.
Dini hari nanti, Manchester United akan bertandang ke Turf Moor. Mereka akan berhadapan dengan Burnley di lanjutan Premier League 2021/22.
Di laga ini David De Gea dipastikan akan bermain lagi. Pasalnya saat melawan Middlesbrough, kiper Timnas Spanyol itu diistirahatkan Rangnick.
Advertisement
De Gea memang tengah tampil on fire dalam tiga bulan terakhir. Sehingga ia kerap jadi pembeda bagi Setan Merah.
Simak komentar Dalot mengenai kembalinya De Gea di bawah ini.
Pemain Krusial
Dalot pribadi merasa gembira dengan kembalinya David De Gea. Ia menilai kembalinya sang kiper membuat kepercayaan diri MU meningkat.
Ini disebabkan performa De Gea sedang on fire belakangan ini. Sehingga kehadirannya bisa meningkatkan kans kemenangan MU.
"Dia [De Gea] selalu menjadi pemain yang sangat penting bagi tim kami sejauh ini," ujar Dalot kepada MUTV.
Kiper Terbaik
Dalot pribadi memberikan penilaian yang tinggi terhadap De Gea. Ia tidak sungkan menyebut eks Atletico Madrid itu sebagai kiper terbaik saat ini.
"Bagi saya pribadi, dia [De Gea] adalah kiper yang luar biasa. Ia adalah salah satu kiper terbaik yang pernah dimiliki klub ini,"
"Kami semua senang melihat permainannya belakangan ini. Kami senang memiliki pemain dengan level yang tinggi sepertinya," ujarnya.
Pincang
Manchester United bakal pincang di laga melawan Burnley. Ada dua pemain mereka yang harus absen di laga ini.
Kedua pemain itu adalah Alex Telles dan Fred. Kedua pemain asal Brasil itu dikonfirmasi positif COVID-19.
Klasemen Premier League
(MUTV)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 7 Februari 2022 22:36
-
Liga Inggris 7 Februari 2022 22:15
-
Liga Inggris 7 Februari 2022 21:53
Lawan Burnley, MU Bakal Mainkan Jesse Lingard dan Edinson Cavani
-
Liga Inggris 7 Februari 2022 21:31
Bucin! Cristiano Ronaldo Langsung Pakai Mobil Mewah Hadiah dari Georgina
-
Liga Inggris 7 Februari 2022 21:00
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 09:29
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 09:26
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 09:08
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 09:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:58
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 08:43
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...