Lawan Brighton, Arsenal Masih Belum Bisa Diperkuat Takehiro Tomiyasu

Lawan Brighton, Arsenal Masih Belum Bisa Diperkuat Takehiro Tomiyasu
Aksi Takehiro Tomiyasu pada laga leg kedua Carabao Cup 2021/2022 melawan Liverpool, Jumat (21/1/2022) dini hari WIB (c) AP Photo

Bola.net - Lini pertahanan Arsenal kembali pincang saat berhadapan dengan Brighton di akhir pekan nanti. Takehiro Tomiyasu dipastikan akan absen di laga ini.

Tomiyasu bergabung dengan Arsenal di musim panas tahun lalu. Semenjak tiba di Emirates Stadium, ia menjadi andalan Mikel Arteta di sisi kanan pertahanan Arsenal.

Sejak awal tahun 2022, Tomiyasu mengalami cedera di bagian betisnya. Alhasil ia sudah agak lama absen membela skuat The Gunners.

Rumor yang beredar mengatakan bahwa Tomiyasu bisa bermain di akhir pekan nanti. Namun pihak Arsenal membantah kabar itu.

Simak situasi terkini Tomiyasu di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Belum Pulih

Melalui laman resmi Arsenal, tim asal London Utara itu mengonfirmasi bahwa Tomiyasu bakal absen melawan Brighton.

Sang bek masih dalam masa pemulihan cedera. Kondisinya sebenarnya sudah lumayan membaik.

Namun pihak Arsenal menilai sang bek belum cukup fit. Jadi mereka memutuskan untuk tidak memaksa untuk menurunkan sang bek.

2 dari 4 halaman

Segera Comeback

Namun kabar baiknya bagi Arsenal, Tomiyasu tidak lama lagi bisa merumput.

Ia dikabarkan akan kembali berlatih penuh di tengah bulan ini. Tepatnya setelah Arsenal berhadapan dengan Southampton.

Nantinya kondisi sang bek akan terus dipantau, dan jika ia tidak menunjukkan tanda-tanda cederanya kumat, maka ia bisa bermain lagi.

3 dari 4 halaman

Butuh Kemenangan

Arsenal akan membidik kemenangan saat berhadapan dengan Brighton di akhir pekan nanti.

The Gunners kalah dari Crystal Palace sehingga mereka butuh kemenangan untuk mengunci posisi empat besar.