
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer angkat bicara terkait persiapan timnya jelang melawan Arsenal. Solskjaer meyakini bahwa skuat Setan Merah sanggup mengatasi tekanan untuk menghadapi sang tamu.
Dini hari nanti, Manchester United akan menggelar partai besar di Old Trafford. Mereka akan menjamu salah satu rival lama mereka, Arsenal pada pertandingan pekan ketujuh EPL musim ini.
Manchester United saat ini berada di peringkat 11 klasemen sementara EPL. Alhasil jika mereka kalah di laga ini, maka mereka akan semakin sulit untuk bersaing di zona Eropa musim ini.
Advertisement
Solskjaer menegaskan bahwa timnya bisa mengatasi tekanan besar pada laga ini. "Tugas saya adalah untuk memimpin tim ini," ujar Solskjaer di situs resmi Manchester United.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Tanggung Jawab Manajer
Solskjaer menegaskan bahwa seorang manajer memiliki tugas yang penting di klub yang ia tangani.
Untuk itu ia siap bertanggung jawab atas semua keputusan yang akan ia buat di pertandingan melawan Arsenal nanti.
"Saya bertugas untuk membimbing mereka dan mengatakan kepada mereka bahwa kami mempercayai mereka. Di setiap klub, manajer memiliki tanggung jawab untuk menjaga hubungan di dalam tim, dan semua itu tergantung keputusan saya."
Atasi Tekanan
Solskjaer juga mengakui bahwa pertandingan melawan Arsenal ini memiliki tekanan yang besar, mengingat posisi timnya saat ini.
Namun ia percaya bahwa timnya mampu mengatasi situasi tersebut dan bisa memetik kemenangan di laga ini.
"Para pemain kami ada di sini karena mereka adalah pemain yang bagus dan kami mempercayai mereka. Saya yakin mereka semua mampu mengatasi tekanan di pertandingan ini." ia menandaskan.
Laga Berikutnya
Setelah pertandingan melawan Arsenal, Manchester United akan melakoni partai tandang di Liga Europa.
Mereka akan terbang ke Belanda untuk menghadapi AZ Alkmaar pada hari Kamis (3/10) malam nanti.
(MUFC)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 29 September 2019 23:30
Maddison Diminta Tolak Manchester United dan Terima Pinangan Liverpool
-
Liga Inggris 29 September 2019 22:59
-
Liga Inggris 29 September 2019 22:37
Mata Klaim Manchester United Makin Dekat Kembali ke Jalur Juara
-
Liga Inggris 29 September 2019 21:44
Solskjaer Tak Sabar Jalani Duel Manchester United vs Arsenal
-
Liga Inggris 29 September 2019 19:24
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...