Latih Madrid, Benitez Bakal Gembosi Liverpool

Latih Madrid, Benitez Bakal Gembosi Liverpool
Raheem Sterling (c) AFP
Bola.net - Menurut rumor yang beredar, andai Rafael Benitez resmi ditunjuk menjadi manajer Real Madrid, pemain pertama yang akan didatangkannya adalah bintang muda Liverpool, Raheem Sterling.

Manajer asal Spanyol itu memang difavoritkan untuk menjadi pengganti Carlo Ancelotti yang baru saja didepak. Bahkan Benitez sudah mengkonfirmasi jika dirinya akan meninggalkan Napoli pekan ini.

Keinginan Benitez untuk menggaet Sterling kemungkinan besar akan bersambut karena yang bersangkutan memang sudah membulatkan tekad untuk hengkang dari Liverpool.

Tawaran dari salah satu klub terbaik dunia saat ini jelas akan sangat sulit untuk ditolak, apalagi bagi pemain semuda Sterling. Gaji besar dan kesempatan untuk memenangkan trofi tiap musimnya sudah pasti akan menjadi pertimbangan tersendiri. [initial]

 (ds/jrc)