Lampard: Tertekan, Mourinho Akan Buat Chelsea Bangkit

Lampard: Tertekan, Mourinho Akan Buat Chelsea Bangkit
Frank Lampard (c) AFP
Bola.net - Frank Lampard yakin Jose Mourinho akan bisa segera membuat mantan timnya, Chelsea, bangkit dalam waktu dekat.

Tim juara bertahan Premier League mencatat start buruk musim ini dengan menelan tiga kekalahan dan tengah berada di peringkat 15 klasemen sementara. Namun demikian, Lampard - yang merupakan top skorer sepanjang masa klub, mengatakan bahwa kualitas yang ada di skuat The Blues akan membuat mereka bangkit dalam waktu singkat.

"Saya mengenal Jose Mourinho dan saya tahu tekanan di Chelsea. Mereka ingin terus jadi kompetitif setiap tahun. Jadi saya kira mereka akan mengatasinya dengan cepat, kecuali mereka sudah melakukannya saat ini," jelas Lampard pada ESPN FC.

"Kita semua punya momen buruk. Namun sayangnya, ketika Anda mengalaminya di awal musim, hal tersebut membuat klasemen terlihat buruk. Tapi saya yakin mereka akan berubah karena ada banyak tim berkualitas di sana." [initial]

  (espn/rer)