Lampard Optimis Chelsea Juara EPL Musim Depan

Lampard Optimis Chelsea Juara EPL Musim Depan
Frank Lampard. © AFP
Bola.net - Gelandang veteran The Blues, Frank Lampard mengaku optimis timnya bakal menjuarai Premier League pada musim depan. Ia juga meyakini bahwa Manchester United dan Manchester City adalah pesaing terberat.

Super Frankie -sebutan suporter untuk Lampard- resmi memperpanjang kontraknya bersama Chelsea. Pemain berusia 34 tahun itu mendapatkan perpanjangan kontrak untuk selama satu tahu. Hal ini sekaligus menepis kepergian Lampard pada Juli mendatang dan ia juga berpotensi mengakhiri karir profesionalnya di Stamford Bridge.

Lampard yang tengah berada dalam antusiasme tinggi, menilai bahwa The Blues berpeluang merengkuh titel Liga Inggris pada musim depan. Ia juga beropini bahwa revitalisasi perlu dilakukan guna mencapai target yang diinginkan.

"Chelsea bisa jauh lebih baik lagi pada musim depan. Namun, patut diketahui bahwa United dan City adalah pesaing terberat kami. tentunya, laju kompetisi musim depan akan menarik dan sulit," ujar Lampard seperti dilansir Espn.

"Tetapi saya yakin Chelsea bisa melampaui rintangan tersebut, dan revitalisasi wajib dilakukan. Titel Premier League adalah prioritas kami pada musim depan," tandasnya.[initial]

Editorial - Pirlo dan 10 Jenius Berjenggot di Sepakbola

Editorial - Klub Inggris dan 11 Pemain Bintang yang Gagal Didapatkan

Editorial - 15 Wacana Transfer ManCity Sambut Pellegrini (espn/rdt)