Lampard: John Terry Bek Terbaik Sepanjang Sejarah

Lampard: John Terry Bek Terbaik Sepanjang Sejarah
John Terry (c) AFP

Bola.net - - Frank Lampard belum lama ini memberikan tribut pada legenda , John Terry.

Kapten Stamford Bridge itu mengumumkan kemarin bahwa ia akan pergi dari The Blues di akhir musim. Dan hal itu lantas memancing banyak ucapan selamat dan pujian dari dunia sepakbola.

Lampard adalah salah satu sosok yang dekat dengan Terry, usai sempat menghabiskan 13 tahun bersama di Chelsea. Ia kemudian memberikan ucapan selamat pada sang bek, dalam tulisan yang ia unggah di Instagram belum lama ini.

Berikut petikan tulisan gelandang yang baru memutuskan pensiun bulan lalu tersebut.

"Pria terakhir yang tersisa dari era luar biasa Chelsea. Sebuah kehormatan bermain bersama bek terbaik di sejarah Premier League," tulisnya.

"Saya akan menyetarakannya dengan bek kelas dunia dari era manapun. Dia memimpin klub di dalam dan luar lapangan sejak ia melakoni debutnya. Dia menciptakan standar bagi semua orang."

"Dia dulunya dan hingga kini, adalah seorang legenda, tidak hanya karena talentanya, namun juga keinginan untuk mengeluarkan yang terbaik dari dirinya dan pemain lain. Itulah yang membuatnya menjadi kapten tersukses di sejarah klub."

Chelsea kini duduk di puncak klasemen Premier League dengan keunggulan empat angka dari Tottenham.