Lampard: Jangan Buang Dulu Diriku, Chelsea!

Lampard: Jangan Buang Dulu Diriku, Chelsea!
Frank Lampard masih ingin bertahan di Chelsea. (c) DailyStar
Bola.net - Frank Lampard mengirim sinyal pada manajemen Chelsea untuk mempertahankan dirinya, paling tidak selama semusim lagi.

The Blues memang memasang kebijakan hanya memberi kontrak jangka pendek - berdurasi 12 bulan, pada penggawa tim yang berusia di atas 30 tahun. Dan setelah sempat dikabarkan bakal dilepas akhir musim kemarin, Lampard akhirnya mendapatkan juga perpanjangan kontrak yang ia inginkan.

Namun dengan merasa masih bisa memberi kontribusi untuk tim, plus menatap putaran final Piala Dunia 2014, mantan gelandang West Ham berusia 35 tahun itu berharap ia mendapat perpanjangan kontrak lagi dari manajemen Chelsea.

"Saya merasa bugar. Saya ingin bermain beberapa tahun lagi dan saya akan senang sekali melakukannya untuk Chelsea selama mereka menghendaki dan selama saya merasa bisa berkontribusi. Jika tiba saatnya Chelsea mengatakan 'terima kasih banyak untuk servis Anda', maka saya akan pertimbangkan pensiun," tegas Lampard.[initial]

 (tri/row)