Lampard Disebut Tak Meminta 'Diparkir' Lawan Chelsea

Lampard Disebut Tak Meminta 'Diparkir' Lawan Chelsea
Frank Lampard (c) bolanet
Bola.net - Gelandang Manchester City, Frank Lampard bisa bermain melawan mantan klubnya, Chelsea di Etihad Stadium akhir pekan ini. Demikian kabar yang diklaim The Telegraph.

Seperti diketahui, akhir musim lalu Chelsea tak lagi memperpanjang kontrak pemegang rekor pencetak gol terbanyak klub itu sekaligus mengakhiri kebersamaan selama 13 tahun.

Dan pada musim panas lalu, Lampard memutuskan bergabung dengan klub MLS, New York City sebelum pindah ke Manchester City dengan status pinjaman selama enam bulan. Lampard akan berada di Etihad Stadium hingga awal 2015 mendatang.

Beredar kabar bahwa Lampard telah meminta kepada pihak City untuk tak memasukkan namanya dalam skuat andai City bertemu Chelsea. Namun menurut klaim The Telegraph, petinggi The Citizens telah menegaskan bahwa Lampard sama sekali tak meminta untuk 'diparkir' melawan Chelsea.

Pemain 36 tahun ini sendiri telah menjalani debut untuk klub barunya itu saat City bermain imbang 2-2 melawan Arsenal. (tel/dzi)