Lampard: Chelsea Harus Pertahankan Mourinho

Lampard: Chelsea Harus Pertahankan Mourinho
Frank Lampard (c) AFP
- Mantan gelandang , Frank Lampard, berkeras bahwa Jose Mourinho harus terus dipertahankan sebagai manajer klub, terlepas dari performa buruk tim musim ini.


Laporan yang beredar mengatakan bahwa sang bos tinggal sedikit lagi akan dipecat oleh Roman Abramovich, usai klub terpuruk di peringkat 15 klasemen dan kalah dari Liverpool 1-3 pekan lalu.


Namun Lampard mengatakan pada Sky Sports: "Ketika Anda melihatnya, benar-benar gila. Namun Chelsea adalah klub yang unik. Ada keinginan yang besar untuk menang.


"Pemilik klub, manajemen, mereka mengambil keputusan untuk meraih kemenangan, dan orang-orang yang ada di Chelsea tidak bisa memprotes hal tersebut. Stabilitas memang hal yang ideal, seperti Manchester United di era Sir Alex Ferguson.


"Anda ingin manajer terus bertahan, Anda ingin para pemain muda untuk terus berkembang, dan saya ingin Chelsea terus mempertahankannya. Ia punya kontrak empat tahun, dan ia punya rekor yang bagus sebagai manajer. Ia adalah sosok kelas dunia dan mereka harus mempertahankannya." [initial]


 (sky/rer)