
- Erik Lamela tak terlalu mengkhawatirkan laju buruk Tottenham Hotspur dewasa ini. Dia percaya kekuatan Tottenham masih sama seperti musim lalu, hanya saja saat ini dia meminta rekan setimnya berubah untuk berkembang dan tak mengulangi kesalahan yang sama.
Setelah menang melawan Manchester United akhir bulan lalu, Tottenham terus meraih hasil buruk di laga-laga berikutnya kontra Watford, Liverpool dan Inter Milan. Spurs baru saja menelan tiga kekalahan beruntun.
Advertisement
Saat ini Tottenham bersiap melawan Brighton, Sabtu (22/9) malam WIB besok. Lamela percaya timnya akan melakukan yang terbaik untuk meraih kemenangan dan kembali ke jalur yang tepat.
Dia percaya Tottenham bisa tampil jauh lebih baik. Baca penjelasan selengkapnya di bawah ini:
Lebih Baik
Lamela mengakui saat ini Tottenham sedang dalam periode sulit, namun dia percaya kemenangan itu akan segera datang. Dia menyebut skuat Tottenham saat ini siap untuk tampil kolektif sebaik mungkin untuk meraih kemenangan bersama.
"Saya percaya pada tim ini bahwa kami bisa lebih baik lagi," buka Lamela di fourfourtwo.
"Kami bisa bermain jauh lebih baik dan semua orang tahu itu. Saat ini adalah periode yang sulit namun kemenangan itu akan datang."
Berubah
Lebih lanjut, Lamela juga meminta skuat Tottenham mencari kelemahan mereka dan berusaha mengubahnya. Sejauh ini Tottenham belum mencapai penampilan terbaiknya, dan Lamela menyebut bahwa setiap pemain Tottenham berusaha mengubah itu.
"Tentu saja, kami harus mengubah sesuatu dari beberapa laga terakhir kami, kami tidak bermain di level terbaik."
"Sekarang kami menunggu dan penting untuk memahami kapan harus mengubah sesuatu dan kami sedang melakukan itu," pungkas dia.
Berita Video
Berita video Time Out kali ini tentang manajer-manajer di Premier League yang posisinya terancam pada musim 2018-2019.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 September 2018 15:00
Sadio Mane Dibully Warga Mesir, Fans Liverpool di Mesir Minta Maaf
-
Liga Champions 20 September 2018 01:21
-
Liga Champions 19 September 2018 20:49
-
Liga Champions 19 September 2018 18:39
-
Liga Champions 19 September 2018 18:35
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:52
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...