Lambert: Para Pemain Patut Disalahkan Atas Jebloknya Performa Liverpool

Lambert: Para Pemain Patut Disalahkan Atas Jebloknya Performa Liverpool
Rickie Lambert. (c) afp
Bola.net - Rickie Lambert mengklaim bahwa para pemain adalah pihak yang harus bertanggung jawab secara penuh atas menurunnya performa dan prestasi Liverpool musim ini.

Sebelumnya, usai Liverpool kalah dari Crystal Palace akhir pekan kemarin, banyak pihak yang mengkritik Brendan Rodgers. Manajer asal Irlandia Utara itu akhirnya menyatakan bahwa kekalahan dan hasil buruk The Reds itu sepenuhnya merupakan tanggung jawab dirinya.

Namun, Lambert memiliki pendapat berbeda. Menurutnya, pihak yang mesti bertanggung jawab atas keterpurukan Liverpool justru adalah para pemain sendiri.

"Kebanyakan para pemain tahu apa yang dikatakan sang pelatih. Rodgers patut mendapat pujian karena mengatakan hal itu (bertanggung jawab penuh dari hasil buruk yang didapat Liverpool), namun sebenarnya semua itu salah para pemain," keluh pemain 32 tahun tersebut pada Liverpool Echo.

Namun Lambert menamnbahkan, para pemain kini berusaha untuk bangkit dan menebus hasil buruk akhir pekan kemarin di laga Liga Champions kontra Ludogorets Razgrad, Kamis (27/11) ini.

"Para pemain berusaha untuk segera melakoni pertandingan dan mencoba untuk memperbaiki performa mereka di akhir pekan kemarin. Pertama-tama, kami fokus pada performa kami sendiri. Kalah atau menang, kami harus menunjukkan performa yang menjadi standar tim sekelas Liverpool," tegasnya. [initial]

 (lecho/dim)