Lallana: Coutinho Sudah Fantastis Musim Ini

Lallana: Coutinho Sudah Fantastis Musim Ini
Philippe Coutinho (c) LFC

Bola.net - - Gelandang Liverpool, Adam Lallana memberikan pujian kepada rekan setimnya, Philippe Coutinho sebagai sosok penting bagi The Reds. Dia juga memujinya sebagai sosok yang fantastis.

Coutinho memang telah menjadi elemen penting dalam skema permainan Jurgen Klopp musim ini. Playmaker asal Brasil musim ini telah membuat 12 gol dari 30 penampilannya di Premier League.

"Coutinho merupakan pemain masif bagi kami. Dalam momen besar di laga besar anda bisa menjelma jadi sosok utama, dan dia sangat penting bagi kami. Dia telah fantastis musim ini," ujarnya.

Selain itu, Lallana juga memberikan komentarnya terkait lawan yang akan mereka hadapi akhir pekan ini, Middlesbrough. Pertandingan ini sendiri menentukan posisi mereka di akhir musim, empat besar atau terlempar?

"Lawan Middlesbrough di kandang adalah tantangan berbeda. Dalam laga jenis seperti ini, kami telah kesulitan untuk membuka kunci melawan tim seperti ini," terangnya.

"Mereka sudah tanpa beban. Apakah mereka akan bermain lebih terbuka atau mereka akan bertahan? Kami perlu untuk beradaptasi akan hal itu, namun yang lebih penting kami perlu untuk menemukan diri kami sendiri," tandasnya.