Lallana Bangga Buka Akun Gol di Liverpool

Lallana Bangga Buka Akun Gol di Liverpool
Adam Lallana. (c) AFP
Bola.net - Adam Lallana bangga bisa mencetak gol pertamanya untuk Liverpool belum lama ini.

Pemain yang dibeli dari Southampton di musim panas ini tersebut mencetak gol pembuka The Reds, kala mereka menang atas West Brom di Anfield kemarin malam.

"Saya masih belum melihatnya lagi, namun saya tahu itu adalah gol yang bagus jelang berakhirnya babak pertama," tutur Lallana pada reporter.

"Amat berarti rasanya bisa mencetak gol pertama saya. Saya menjalani start yang sulit di sini usai mendapat cedera dan tim sedang berada dalam tekanan usai beberapa hasil yang kurang baik, namun kami terus bekerja keras dan itu terbayar dengan kemenangan hari ini," pungkasnya.

Liverpool kini mengumpulkan 10 poin dari tujuh pertandingan yang sudah mereka mainkan di Premier League. [initial]

 (tfa/rer)