Lahm Ingin Lepas Guardiola dengan Treble

Lahm Ingin Lepas Guardiola dengan Treble
Philipp Lahm (c) AFP
- Philipp Lahm mengatakan bahwa ia amat sedih dengan keputusan Josep Guardiola tak memperpanjang kontrak di akhir musim bersama Bayern Munchen. Pada media, sang manajer mengaku ia ingin melanjutkan karirnya di Inggris.


Lahm merasa bahwa Guardiola masih bisa memberi begitu banyak untuk Bayern. Namun kini ia bertekad ingin melepas kepergian sang der trainer dengan meraih tiga trofi sekaligus di musim panas nanti.


"Jalan kami masih panjang. Sekarang masih bulan Januari dan trofi juara baru diserahkan di bulan Mei mendatang. Namun tentu saja akan hebat jika kami bisa meraih tiga trofi sekaligus untuk menandai akhir dari era Guardiola," jelas Lahm pada Sport.


Guardiola akan digantikan oleh Carlo Ancelotti di musim mendatang dan Lahm menyambut baik kehadiran mantan manajer Real Madrid.


"Saya sudah ditangani banyak pelatih hebat seperti Hitzfeld, Magath, Heynckes, dan Van Gaal, Guardiola dan kini Carlo Ancelotti, yang sudah beberapa kali memenangkan trofi Liga Champions." [initial]



 (spo/rer)