Lah, Arsenal Bantah Sudah Tawar Locatelli

Lah, Arsenal Bantah Sudah Tawar Locatelli
Gelandang Timnas Italia, Manuel Locatelli. (c) AP Photo

Bola.net - Klub Premier League Arsenal dikabarkan telah membantah klaim yang menyebut mereka telah melepas penawaran kepada gelandang Sassuolo, Manuel Locatelli.

Sejak musim lalu, nama Locatelli mulai diperbincangkan. Sebab ia tampil ciamik bersama Sassuolo.

Pemain berusia 23 tahun itu akhirnya disebut masuk bidikan sejumlah klub besar di Eropa. Di antaranya ada Juventus dan Arsenal.

Juventus santer disebut sebagai klub yang paling mengidamkan servisnya. Mereka disebut siap menawarkan proposal tukar tambah pemain agar bisa memboyong Locatelli.

1 dari 2 halaman

Ketertarikan dari Arsenal

Akan tetapi kemudian muncul kabar bahwa Arsenal juga serius ingin mendatangkan Manuel Locatelli. Bahkan The Gunners disebut sebagai yang terdepan dalam perburuan eks pemain AC Milan tersebut.

"Memang benar ada beberapa klub luar yang tertarik, termasuk Arsenal, dan sejauh ini mereka unggul jauh," beber Direktur Sassuolo, Giovanni Carnevali.

"Mereka adalah satu-satunya tim yang sudah mengajukan tawaran realistis dan penting untuk Manuel," sambungnya.

2 dari 2 halaman

Arsenal Belum Tawar Locatelli

Namun kini ada kabar yang menyangkal klaim dari Giovanni Carnevali itu. Arsenal disebut belum memberikan tawaran pada Sassuolo.

Klaim tersebut dilansir oleh Goal. Laporan itu mengklaim bahwa sumber internal di Arsenal membantah manajemen The Gunners sudah memberikan penawaran untuk Manuel Locatelli.

Namun demikian laporan itu juga menyebut Arsenal memang benar adanya meminati Locatelli. Laporan itu juga menyebut The Gunners harus mengeluarkan duit 34 juta pounds jika memang ingin memboyong sang gelandang.

Arsenal memang harus memburu gelandang tambahan. Selain mencari playmaker, mereka harus mencari gelandang bertahan baru karena tampaknya Granit Xhaka bakal cabut ke AS Roma.

(Goal)