Lacazette Bertitah, Ramsey Harus Bertahan

Lacazette Bertitah, Ramsey Harus Bertahan
Aaron Ramsey (c) AFC

Bola.net - - Rumor kepergian Aaron Ramsey dari Arsenal yang terus menguat dewasa ini turut memaksa Alexandre Lacazette turun tangan. Dia mengatakan betapa pentingnya peran Ramsey bagi skuat The Gunners dan bertitah sang gelandang harus bertahan.

Saat ini Ramsey sedang terlibat negosiasi kontrak dengan pihak klub. Hanya tersisa 12 bulan dari kontraknya saat ini, dan jika tak segera diperpanjang, Ramsey bisa pergi dengan gratis di jeda transfer musim panas berikutnya.

Arsenal baru saja melepas Jack Wilshere di jeda transfer kali ini. Wilshere sudah cukup lama menghabiskan kariernya di Arsenal, sejak masih di akademi sampai menembus skuat senior.

1 dari 3 halaman

Sebagai Contoh

Sebagai Contoh

Gol Aaron Ramsey. (c) ars
Karenanya, beberapa pihak mengkhawatirkan Arsenal akan bersikap sama kepada Ramsey. Kedatangan banyak pemain baru yang direkrut Unai Emery juga mengancam posisi Ramsey di skuat utama Arsenal.

"Ramsey sangatlah penting. Aaron sudah di ini mungkin selama 10 tahun, dia adalah legenda klub jadi kami harus menaruh respek atas segala hal yang sudah dia perbuat," kata Lacazette dikutip dari tribalfootball.

"Tentu saja dengan kualitasnya dia bisa membuat tim jadi lebih baik. Dia adalah contoh bagi semua pemain muda. Pastinya kami membutuhkan Aaron di dalam tim."
2 dari 3 halaman

Lebih Baik

Lebih Baik

Alexandre Lacazette (c) AFP
Lebih lanjut, menyoal musim baru di Arsenal, Lacazette sudah siap membuktikan kemampuannya. Sebagaimana diketahui, sejak didatangkan dari Lyon di awal musim 2017/18 lalu, Lacazette sempat kesulitan beradaptasi karena menderita cedera cukup panjang.

Alhasil dia berjanji di musim 2018/19 nanti permainannya akan lebih baik karena sudah mendulang cukup pengalaman di tahun pertama.

"Saya berharap dan saya pikir anda akan melihat Alexandre Lacazette yang lebih baik dari pada tahun lalu."

"Sekarang saya memiliki satu tahun (pengalaman) di Premier League, tentu saja saya bisa jadi lebih baik," tandasnya. [initial]